Segenap perwakilan jajaran staff KODIM Pacitan mengikuti pelatihan Teknis Pembuatan Website. Kegiatan pelatihan ini merupakan salah satu program kerja yang diadakan oleh Decaa Softwares. Bahasan utama pada pelatihan ini meliputi penjelasan dasar-dasar pemrograman, cara mengelola website yang baik, serta tips membuat tampilan website agar lebih menarik.
Website mempunyai fungsi yang bermacam-macam, tergantung dari tujuan dan jenis website yang dibuat. Secara garis besar website dapat berfungsi sebagai media informasi, komunikasi, Pendidikan, promosi dan pemasaran. Website pada instansi sendiri dapat berfungsi sebagai suatu wadah informasi untuk memperkenalkan kepada masyarakat terkait instansi itu sendiri.
Mengingat pentingnya pengelolaan website pada instansi yang hingga saat ini masih kurang berjalan optimal, maka sangat diperlukan adanya pelatihan pembuatan dan pengelolaan website pada instansi. Dengan adanya pelatihan ini Decaa berharap kedepannya dapat membantu para staff dalam mengelola website menjadi lebih baik dan optimal.